Cara Restart & Mematikan HP Samsung A35 dengan Tombol
Dulu kita biasa merestart atau mematikan HP Samsung dengan cara menahan tombol Power, lalu akan muncul pilihan untuk mematikan daya atau restart.
Tapi di HP Samsung Galaxy A35, saat tombol Power ditahan, yang aktif malah Bixby, bukan tampilan untuk mematikan HP dan restart ulang.
Tentunya hal ini bikin bingung user awam, terutama yang biasa mematikan ponsel pake cara lama.
Nah buat kamu yang kebingungan, di bawah ini sudah saya jelaskan untuk mematikan daya Samsung A35 dengan tombol Power.
Cara Mematikan HP Samsung A35
Solusinya yaitu kita harus menonaktifkan fungsi Bixby pada tombol Power ketila ditekan dan tahan, lalu mengubahnya agar berfungsi untuk mematikan daya atau restart.
Berikut ini caranya:
- Buka menu Pengaturan.
- Lalu pilih menu “Fitur lanjutan“.
- Kemudian pilih “Tombol samping“.
- Selanjutnya lihat pada bagian “Tekan dan tahan“, silahkan ganti ke “Menu matikan daya“.
Selesai! Sekarang kamu sudah bisa merestart ataupun mematikan HP dengan cara tekan lama tombol Power.