Cara Aktifkan Ketuk 2 Kali di Oppo A31 Untuk Bangunkan Layar

Smartphone model terbaru seperti Oppo A31 kini mempunyai fitur Double Tap to Wake (Ketuk 2 Kali) yang berfungsi untuk menghidupkan layar tanpa menekan tombol Power.

Jadi kita bisa membangunkan layar Oppo A31 hanya dengan mengetuk layar 2x secara cepat. Dengan begitu, kita bisa menghemat pemakaian tombol Power.

Karena seperti HP pada umumnya, tombol Power merupakan bagian yang bisa saja mengalami kerusakan seiring lamanya pemakaian.

Dengan mengaktifkan fitur Ketuk 2 Kali pada Hp Oppo A31, diharapkan bisa memperpanjang umur tombol daya agar tidak cepat rusak.

Bagaiman langkah-langkah mengaktifkan fitur Double Tap to Wake ini? Simak tutorialnya berikut ini.

Cara Menghidupkan Layar Oppo A31 dengan Ketuk 2 Kali

  • Langkah pertama yakni masuk ke menu Pengaturan atau Settings.
  • Selanjutnya scroll ke bawah dan pilih menu “Alat Serba Guna” atau “Convenience tools“.
Cara Menghidupkan Layar Oppo A31 dengan Ketuk 2 Kali
  • Kemudian pilih “Gestur & Gerakan” atau “Gestures & motions“.
  • Setelah itu pilih Gestur Layar Mati, kemudian aktifkan Gestur Layar Mati (Screen-Off Gestures).
cara mengaktifkan ketuk 2 kali di hp oppo a31 untuk menghidupkan dan mematkan layar
  • Terakhir, aktifkan fitur “Ketuk Ganda Agar Layar Hidup” atau “Double Tap to Turn Screen On“.

Selesai! Setelah mengikuti tutorial di atas, fitur Double Tap to Wake sudah aktif dan sekarang kamu bisa menghidupkan atau mematikan layar HP Oppo A31 dengan mengetuk layar 2x saja.

Demikian cara mengaktifkan ketuk layar dua kali di Oppo A31 untuk menyalakan dan mematikan layar. Dengan begitu, kita bisa menghemat penggunaan tombol Power agar tidak cepat rusak. Semoga bermanfaat.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *