Cara Mengatasi Google Keyboard Error (Terus Berhenti) di Xiaomi

Gboard Error di HP XiaomiGoogle Keyboard yang disingkat Gboard adalah aplikasi keyboard yang dibesut oleh Google. Software ini bisa digunakan oleh pengguna ponsel Xiaomi. Sayangnya, aplikasi keyboard ini masih sering error.

Maka dari itu, di artikel berikut akan dijelaskan cara mengatasi Google Keyboard Error di Xiaomi.

Sebelum dijelaskan cara mengembalikan keyboard xiaomi seperti semula, berikut dijabarkan terlebih dahulu manfaat dari aplikasi ini. Berikut penjelasannya..

Manfaat Gboard (Google Keyboard)

Aplikasi Gboard membuat android Anda terlihat lebih canggih. Karena aplikasi Google Keyboard ini didesain dengan elegan dan kontemporer. Berikut manfaat-manfaat yang lainnya.

1. Bisa Merubah Suara Menjadi Text

Manfaat yang pertama adalah bisa merubah suara menjadi text. Artinya app akan mengetik otomatis jika Anda memperdengarkan suara ke sana.

Syarat untuk bisa menerapkan sistem ini ialah Anda harus melakukan pengaturan bahasa terlebih dahulu. Fiturnya sudah tersedia di dalam aplikasi Gboard.

2. Bisa Menjadi Penterjemah Otomatis

Jika chatting via Gboard Anda bisa melakukannya dengan orang di seluruh dunia. Sekalipun bahasa negara mereka tidak Anda pahami.

Anda cukup mengetik bahasa Indonesia sistem akan mengubahnya menjadi bahasa lawan bicara. Sedangkan jawaban dari mereka akan diubah software menjadi bahasa Indonesia. Cukup mudah bukan.

3. Bisa Digunakan Sebagai Pencari Informasi

Di dalam aplikasi Gboard disediakan fitur yang serupa dengan kolom search pada Google. Anda tinggal klik Ikon G lalu ketikkan KW di sana.

Selanjutnya akan muncul informasi yang ingin Anda cari. Jadi Anda bisa membaca artikel informasi tanpa harus keluar dari aplikasi.

Cara Mengatasi GBoard Error/Terus Berhenti Di Hp Xiaomi

Dengan adanya manfaat di atas tentu Gboard tidak boleh mengalami error. Karena jika Gboard terus berhenti (error), tentunya tidak bisa mengetik huruf di ponsel Android anda. Namun Anda tidak usah khawatir, berikut akan dijelaskan cara mengatasi Google Keyboard Error/Berhenti di Hp Xiaomi.

1. Update Aplikasi Gboard

Biasanya, error terjadi karena versi aplikasi tidak kompatible dan tidak cocok, atau versi yang diinstall saat ini memiliki bug. Untuk itulah, cara yang pertama adalah Anda bisa melakukan update aplikasi Gboard. Ini dia caranya.

• Buka aplikasi Google Playstore.

• Lalu cari menu “Aplikasi & Game Saya”.

cara mengatasi google keyboard terus berhenti di xiaomi

• Klik menu “Terinstal”.

• Silakan cari aplikasi “Gboard – Google Keyboard”.

• Klik “Update” dan tunggu sampai instalasi selesai.

• Jika Gboard sudah di-update, silakan restart HP Xiaomi anda.

Jika aplikasi Gboard anda sudah memakai versi terbaru tetapi masih mengalami error, coba liat cara lainnya di bawah ini untuk memperbaikinya.

2. Alihkan Ke Mode Gboard

Terkadang Gboard error karena sesungguhnya mode ponsel sedang keluar dari aplikasi. Terutama untuk HP yang memiliki aplikasi keyboard lain. Solusi untuk masalah ini ialah mengembalikan ponsel ke mode Gboard. Begini caranya..

• Silakan buka Gmail melalui android.

• Tap ditempat pengetikan Gmail.

• Silakan lihat bagian keyboard ponsel.

• Tekan atau tap yang lama pada ikon Globe.

• Jika sudah muncul Ikon Gboard tap di sana.

• Jika caranya benar mode keyboard akan berubah ke Gboard.

3. Masukkan Gboard Ke Daftar Keyboard

Cara mengatasi Gboard Eror di HP Xiaomi yang ketiga ialah memasukkan kembali Gboard ke daftar keyboard ponsel. Ini dilakukan jika ikon Google Keyboard hilang karena sedang error. Ini dia cara yang bisa dilakukan.

• Buka ponsel Xiaomi.

• Masuk ke menu “Setting/Pengaturan”, lalu pilih menu “Setelan Tambahan”.

• Kemudian klik “Bahasa dan Masukan”.

cara mengembalikan keyboard xiaomi seperti semula

• Pilih “Keyboard Virtual” lalu tekan “Mengelola Keyboard”.

keyboard xiaomi tidak bisa mengetik huruf

• Aktifkan Gboard.

cara mengatasi gboard terus berhenti di xiaomi

Selesai, ikon Google Keyboard akan muncul kembali karena error sudah teratasi. Sehingga Anda bisa menggunakannya kembali tanpa hambatan-hambatan yang berarti.

Jika membaca penjelasan di atas, tentu cara mengatasi Google Keyboard error di Xiaomi tidaklah sulit.

Setelah membaca dan menerapkan panduan dalam artikel ini, saya harap keyboard yang error di HP Xiaomi anda bisa kembali normal seperti sedia kala.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *