5 Tips Memilih Jasa Undangan Digital yang Rekommended

Undangan digital adalah salah satu cara yang praktis, efisien, dan ramah lingkungan untuk mengundang tamu ke acara spesial Anda, seperti pernikahan, ulang tahun, atau seminar.

Akan tetapi tidak semua jasa undangan digital menawarkan kualitas dan layanan yang baik. Salah pilih malah bisa membuat acara Anda menjadi berantakan.

Oleh karena itu, Anda perlu memperhatikan beberapa hal sebelum memilih jasa undangan digital yang terbaik dan rekommended.

Berikut ini adalah 5 tips yang bisa jadi patokan:

Tips Memilih Jasa Undangan Digital Terbaik

Tips memilih jasa undangan digital
Tips memilih jasa undangan digital

1. Lihat portofolio dan testimoni

Penting sekali untuk melihat portofolio dan testimoni dari jasa undangan digital yang Anda minati.

Dari sana, Anda bisa menilai kreativitas, profesionalisme, dan kepuasan pelanggan mereka. Selain itu juga bisa melihat variasi dan fitur2 yang ditawarkan, seperti animasi, musik, video, QR code, dan lainnya.

2. Sesuaikan dengan tema dan budget

Yang kedua yakni menyesuaikan undangan digital dengan tema dan budget acara.

Pilihlah desain, warna, font, dan gambar yang sesuai dengan konsep acara. Anda juga bisa meminta jasa undangan digital untuk membuat desain khusus sesuai dengan permintaan.

Selain itu, penting untuk memperhatikan harga yang ditawarkan, apakah sesuai dengan kualitas dan layanan yang diberikan.

3. Perhatikan kemudahan dan keamanan

Selanjutnya yaitu memperhatikan kemudahan dan keamanan dalam menggunakan jasa undangan digital.

Anda harus memastikan bahwa jasa undangan digital memiliki sistem yang mantul untuk mengirim undangan ke tamu, baik via email, WA, ataupun sosmed.

Pastikan juga bahwa jasa undangan digital memiliki server yang secure untuk menyimpan data dan privasi.

4. Cek respon dan garansi

Hal keempat harus dilakukan yaitu mengcek respon CS dan garansi dari jasa undangan digital.

Jangan pilih jasa undangan digital yang memiliki CS yang slow respon. Pilihlah yang punya CS yang gercep agar jika ada kendala, langsung bisa ditangani.

Pastikan juga untuk memilih jasa undangan digital yang ada garansinya.

5. Lihat review dan rekomendasi

Cek juga review dan rekomendasi dari jasa undangan digital yang akan dipilih. Ini sangat penting sekali.

Carilah info dari internet, sosmed, review gmaps atau temen yang pernah menggunakan jasa tersebut. Dari sana, Anda bisa mendapatkan gambaran tentang kualitas mereka

Nah itu dia 5 tips memilih jasa undangan digital yang rekomended. Semoga artikel ini bermanfaat dan membantu Anda menemukan jasa undangan digital yang cocok.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *