Cara Split Screen (Bagi Layar) di HP Infinix Note 12 2023

AndroDot.net – Ponsel Infinix Note 12 2023 hadir dengan fitur split screen (bagi layar) yang berguna dalam multitasking 2 aplikasi bersamaan.

Seperti namanya, fitur split screen berguna untuk membagi layar HP menjadi 2 dan bisa membuka 2 aplikasi secara bersamaan atas dan bawah.

Bayangkan, dengan fitur ini kamu bisa membuka Facebook sambil Youtuban, atau buka WA sambil browsing di google.

Split screen memang fitur yang sangat membantu sekali dalam kegiatan multitasking.

Sayangnya, masih banyak pengguna HP Infinix Note 12 2023 yang belum tahu tentang cara belah layar di HP ini.

Maka dari itu, disini saya akan menjelaskan tentang cara bagi layar di Infinix Note 12 2023 untuk menjalankan 2 aplikasi.

Cara Split Screen di HP Infinix Note 12 2023

  • Langkah pertama, silahkan buka 2 aplikasi yang akan dibuka secara bersamaan. Misalnya: Facebook dan Youtube.
  • Selanjutnya tekan tombol Recent Apps, tombol kotak yang ada di pojok kiri bawah layar.
  • Kemudian klik pada nama Facebook, lalu akan muncul berbagai menu. Silahkan pilih “Bagi layar” atau “Split screen“.
Cara Split Screen di HP Infinix Note 12 2023
Menu Split Screen di HP Infinix
  • Terakhir, pilih aplikasi kedua yang akan dibuka, misalnya Youtube.

Selesai! Sekarang kamu sudah bisa buka 2 aplikasi bersamaan, yaitu FB dan Youtube.

Kamu juga bisa terapkan ini pada aplikasi lainnya seperti WA, Chrome, dll.

Tapi, perlu diingat bahwa tidak semua aplikasi mendukung split screen, seperti aplikasi pengaturan dan instagram.

Nah demikianlah tutorial tentang cara membagi layar di Infinix Note 12 2023 untuk membuka 2 aplikasi bersamaan. Semoga bermanfaat.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *